Sebelum kucing keluar rumah tanpa pengawasan, ada beberapa persiapan penting yang perlu dilakukan oleh pemilik. Selain memastikan kucing dalam kondisi sehat, langkah seperti melengkapi kucing dengan kalung identitas atau microchip bisa membantu jika kucing tersesat....
Kucing Minum Susu: Rasa Manis Yang Membahayakan
Kalau dulu kita pernah melihat film kartun Tom and Jerry, selain banyak adegan mereka kejar-kejaran satu sama lain, kita pasti juga pernah melihat adegan dimana Tom atau Jerry yang diam-diam minum susu dari kulkas.
Dari adegan ini banyak orang menganggap bahwa membiarkan kucing minum susu adalah sesuatu yang lumrah. Terlebih lagi ketika kita melihat betapa nikmatnya Tom menyeruput susu yang ia minum.
Tapi tahukah kamu kalau membiarkan kucing minum susu ternyata bisa berbahaya bagi kesehatannya.
Kucing minum susu: Bahayakah untuk kesehatannya?
Jawabannya iya, terutama bagi anak kucing yang baru mengalami proses tumbuh kembang terutama bagian pencernaannya.
Tapi khan anak kucing juga minum susu induknya? Kok mereka tidak apa-apa? Hal ini dikarenakan susu asi memang diperuntukkan bagi para bayi hewan yang baru lahir dan kandungan zatnya berbeda dengan kandungan susu sapi.
Tahukah kamu kalau kucing minum susu akan berdampak pada masalah pencernaannya. Ia bisa mengalami diare, dehidrasi, bahkan lebih memilih untuk terus-menerus meminum susu ketimbang memakan makanannya.
Ternyata berbahayanya susu bagi kucing dikarenakan susu mengandung laktosa. Laktosa inilah yang tidak dapat dicerna oleh perut atau saluran pencernaan kucing. Jika susu ini kamu berikan kepada anak kucing, mereka bisa mengalami dehidrasi dan diare yang jika tidak ditangani segera bisa merenggut nyawa mereka.
Namun ada pula kucing yang baik-baik saja setelah meminum susu. Tidak ada diare atau masalah kesehatan lain yang mereka alami.
Susu sapi yang biasa kita minum itu mengandung banyak lemak. Lemak ini dapat membuat tubuh lebih cepat gemuk dan itu akan terjadi jika kamu memberikan susu ini untuk kucingmu minum, Rasanya enak karena lemak itu tadi ditambah lagi susu juga mengandung banyak gula. Maka dari itu pemberian susu untuk kucing hanya sebagai pelengkap atau dengan kata lain kucing boleh minum susu tapi tidak tiap hari. Hanya sesekali saja kita baiknya memberikan susu untuknya.
Baca juga:
Lantas apa pengganti susu untuk kucing?
Sebaik-baiknya minuman untuk kucing adalah air bersih biasa. Bisa dari air masak maupun air galon langsung. Jangan pernah sekali-kali memberikan kucingmu air sumur atau ledeng sebab air sumur atau ledeng mengandung banyak bakteri dan kuman yang jika dikonsumsi dalam jumlah banyak bisa menimbulkan masalah pencernaan. Kucing bisa memuntahkan isi perutnya, diare, atau bahkan lesu tidak mau makan dan minum.
Sayangnya seringkali kita akan temukan baik secara diam-diam maupun terang-terangan kucing malah minum sembarangan, tidak di wadah air yang kita sediakan. Kita akan menemukan kucing kita minum air vas, air akuarium, air di bak kamar mandi, dll.
Banyak pakar kucing berpendapat perilaku kucing ini disebabkan oleh air yang sudah tidak segar lagi. Bisa jadi kita yang jarang mengganti airnya jika belum habis atau baru diminum sedikit. Ada pula yang berpendapat hal ini semata karena tingkah laku kucing yang nakal.
Bagaimana jika ada anak kucing tanpa induk? Apa yang harus mereka minum?
Terkait anak kucing tanpa induk, mereka tetap meminum susu, bukan air biasa.
Kini sudah banyak dijual di petshop susu untuk kucing. Jadi kamu bisa membeli dan memberikan kucing minum susu kucing ini.
Untuk anak kucing minum susu di dot jika ia baru lahir karena ia belum bisa sendiri berjalan ke wadah minumnya sehingga perlu kita bantu anak kucing minum susu menggunakan dot. Pastikan dot tersebut dicuci sampai bersih dan dalam keadaan steril sebelum dimasukkannya susu ke dalamnya dan diberikan padanya. Sebab pencernaan anak kucing masih sangat sensitif sehingga bisa dengan mudah terkena masalah pencernaan baik itu diare maupun muntah-muntah.
Jika kamu ragu untuk memilih susu kucing sendiri yang ada di petshop, apakah ini boleh atau baik jika diberikan ke kucing atau tidak, kamu bisa menanyakannya ke dokter hewan terlebih dahulu. Mintalah rekomendasi merk susu yang aman untuk kucing minum.
Hentikan pemberian susu jika…
Terjadi masalah pada pencernaan kucingmu. Itu menjadi peringatan bahwa kucingmu ternyata tidak cocok jika kucing minum susu yang kamu berikan untuknya. Hentikan pemberian susu untuknya mulai saat itu juga dan segeralah bawa kucingmu ke dokter hewan untuk mendapatkan penanganan dan perawatan.
Bacaan lain menarik lainnya buatmu:
Sumber Tulisan
PDSA (2023). Vet Q&A: Can cats drink milk?
Purina (2023). Can Kittens & Cats Drink Milk?
The Sprucepets (2023). Is Milk Actually Healthy for Cats to Drink?
Sebagai sumber informasi online, Dokter Pet tidak dapat dan tidak memberikan nasihat atau konseling medis khusus. Pemeriksaan fisik menyeluruh, riwayat pasien, dan hubungan antara dokter hewan-pasien-klien diperlukan untuk memberikan nasihat medis khusus.
Kalau kamu khawatir hewan peliharaanmu mengalami keadaan darurat atau jika kamu memiliki pertanyaan medis khusus terkait dengan kondisi medis hewan peliharaanmu saat ini, silakan hubungi atau kunjungi dokter hewan terdekat.
0 Komentar