Sebelum kucing keluar rumah tanpa pengawasan, ada beberapa persiapan penting yang perlu dilakukan oleh pemilik. Selain memastikan kucing dalam kondisi sehat, langkah seperti melengkapi kucing dengan kalung identitas atau microchip bisa membantu jika kucing tersesat....
50 Nama kucing cerewet yang banyak omongnya. Mana yang jadi pilihanmu!?
Halo sobat Dokterpet, kembali lagi bersama Dokterpet yang kali ini akan membahas mengenai nama kucing cerewet yang banyak omong. Betewe, siapa sobat Dokterpet yang punya kucing banyak omong di rumah? Dikit-dikit ia bersuara. Kalau Dokterpet sendiri sih punya kucing yang cenderung kalem dan pendiam dan hanya bunyi ketika sedang ada kucing lain yang mendekati.
Bicara soal nama untuk kucing yang banyak omong, sudahkah kalian memiliki nama yang cocok untuk mereka? Jika belum, kalian bisa mengambil referensinya di artikel ini. Siapa tahu ada nama yang nyangkut yang kamu sukai untuk kucingmu.
Nama kucing cerewet: Mengapa pemilihan nama penting untuknya
Jika kamu memelihara kucingmu sedari kecil, tentu kamu tidak tahu bahwa pas gedenya nanti ia menjadi salah satu dari sekian banyak kucing yang banyak omong. Sehingga nama yang kita berikan kepadanya saat ia masih kecil dirasa kurang begitu cocok ketika ia sudah besar. Makanya itu perlu ada nama baru untuk kucing yang cerewet itu, benar bukan!?
Dengan adanya nama yang pas untuknya, kita pun akan nyaman saat memanggilnya. Namun pemberian nama baru ini tentunya perlu adaptasi dikarenakan perubahan nama dari yang lama ke baru akan membuat kucing tidak mengerti di awal-awal. So, kamu perlu mengulangi nama itu berkali-kali sampai ia terbiasa dengan nama barunya.
Lantas, apa saja tips dalam memilih nama yang cocok untuk kucing cerewet itu?
Tips dalam memilih nama kucing cerewet
Ada 3 tips yang perlu sobat Dokterpet ketahui dalam memilih nama kucing cerewet. Tips itu antara lain:
1. Sesuaikan dengan bunyi suaranya
Tips yang pertama, pilihlah nama sesuai dengan suara kucing yang kamu miliki. Dengan mengasosiasikan suara ke dalam sebuah nama tentu akan memudahkanmu dalam memanggil mereka kelak.
Misalnya saja jika kucingmu yang banyak omong itu memiliki suara yang kecil seperti burung, nama yang bisa kamu berikan misalnya Pipi dari kata Pipit atau kamu bisa memakai nama Kuku dari kata Coo-coo yaitu burung yang suka keluar dari dalam jam untuk menandakan waktu apabila kucingmu suka ngomong ketika di waktu-waktu tertentu seperti burung di dalam jam tersebut.
2. Tampilan dan jenis kucing yang dimiliki
Tidak selalu nama kucing cerewet harus diidentikkan dengan suara yang ia miliki. Kamu juga bisa mencari nama untuknya dengan melihat jenis kucing yang kamu miliki atau tampilan yang ia punya. Jika kucingmu warna oranye tabby, bisa saja kamu panggil dia Tabby atau Abby. Jika kucingmu mempunyai corak yang indah, kamu bisa berikan nama kucing cerewet itu dengan panggilan Loreng karena coraknya indah mirip harimau.
3. Makna dari nama yang akan diberikan
Kamu juga bisa memberikan nama yang memiliki makna mendalam, yang berarti di hidupmu, yang menjadi kenangan. Misalnya saja Doby dari Doby si Peri dari serial Harry Potter yang terkenal setia dengan majikannya. Nama ini bisa kamu berikan ke kucing Sphynx mu karena mereka memiliki kemiripan di telinga.
atau
kamu bisa memberikan nama nenek atau kakekmu atau orang yang kamu sayangi yang kini telah tiada.
Baca juga:
50 Daftar nama kucing cerewet. Mana nama yang kamu sukai!?
Dokterpet akan memberikan beberapa list nama di bawah ini yang mungkin ada yang cocok dan kamu sukai.
- Abi
- Aria
- Bima
- Bubble
- Chatty
- Chidori
- Decibel
- Deedee
- Emon
- Enzy
- Faiz
- Halo
- Holo
- Himi
- Janu
- Jarvis
- Kanu (dari Konuskan-Turki)
- Keats
- Koko
- Kuku
- Kuuga
- Lova
- Lusi
- Mau-mau
- Melody
- Mew
- Miu
- Mocha
- Mochi
- Momo
- Muse
- Noir
- Opera
- Pandora
- Pusky
- Revi
- Rexy
- Rocky
- Scribble
- Shabu (dari Oshaberi-Jepang)
- Silphy
- Sky
- Soneta
- Tata
- Timtim
- Uta
- Viny
- Zephia
- Zeezee
- Zeta
Berkaitan dengan nama, sudahkah kamu baca ini?
Sumber Tulisan
Petcatty (2024). 100+ Beautiful Talkative Cat Names.
Sebagai sumber informasi online, Dokter Pet tidak dapat dan tidak memberikan nasihat atau konseling medis khusus. Pemeriksaan fisik menyeluruh, riwayat pasien, dan hubungan antara dokter hewan-pasien-klien diperlukan untuk memberikan nasihat medis khusus.
Kalau kamu khawatir hewan peliharaanmu mengalami keadaan darurat atau jika kamu memiliki pertanyaan medis khusus terkait dengan kondisi medis hewan peliharaanmu saat ini, silakan hubungi atau kunjungi dokter hewan terdekat.
0 Komentar