Sebelum kucing keluar rumah tanpa pengawasan, ada beberapa persiapan penting yang perlu dilakukan oleh pemilik. Selain memastikan kucing dalam kondisi sehat, langkah seperti melengkapi kucing dengan kalung identitas atau microchip bisa membantu jika kucing tersesat....
Mengulik Kelucuan Alasan Dari Tingkah Laku Kucing Manjat Gorden
Pernahkah kalian mengalami sendiri ada kucing manjat gorden? Jika pernah dan sering, kamu tidak sendirian. Bahkan Dokterpet pun mengalami sendiri di rumah kucing manjat gorden lalu ia tak bisa dan tak berani turun dari atas sana. Alih-alih turun, mereka mengeong ke kita minta kita turunkan mereka dari atas sana.
Tingkah laku kucing manjat gorden apakah tidak jauh beda dengan kucing manjat pohon? Ataukah ada perbedaan? Mana yang lebih ia sukai ya?
Mau tahu selengkapnya mengenai tingkah laku kucing manjat gorden? Simak ulasan dari Dokterpet di bawah ini ya!?
Mengulik kisah dari tingkah laku kucing manjat gorden
Ternyata alasan atau kisah dibalik tingkah laku kucing manjat gorden nggak jauh beda dengan alasan kenapa kucing naik ke atas pohon atau atap. Kucing suka tempat yang tinggi baik di dalam rumah seperti di atas gorden, di atas lemari, maupun di luar rumah seperti di atas pohon.
Selengkapnya mengenai alasan mengapa kucing manjat gorden bisa kamu temukan di bawah ini!
1. Kucing menyukai tempat tinggi
Yes! Kalau yang satu ini sudah tak dipungkiri lagi kalau kucing emang suka tempat tinggi. Makanya itu banyak kucing manjat gorden di rumah.
Dengan naik ke tempat tinggi mau itu gorden atau lemari, ia merasa seperti bos penguasa rumah. Tak ada yang bisa setinggi dirinya dan ia bangga akan hal itu. Makanya ketika kita hendak menurunkan dari atas sana, nggak jarang kalau kucing akan menepis tangan kita yang berusaha meraihnya.
Nggak cuma gorden aja, tempat tinggi lainnya yang ia sukai yaitu atas lemari, cat tree, maupun di atas pintu. Itulah tempat-tempat tinggi yang biasa dijadikan tongkrongan favorit para kucing di dalam rumah.
Baca juga:
2. Kucing tengah bermain dan mengeksplorasi sekitar
Mau kucing manjat gorden di rumah atau manjat pohon di luar, hal itu ia lakukan untuk bersenang-senang. Terlebih lagi jika ada hewan yang menggelitik insting bermain sekaligus berburunya sehingga ia akan gerak cepat (gercep) untuk bisa menangkap hewan tersebut. Di dalam rumah kalau tidak kecoa atau cicak dan di luar rumah adalah burung.
Bisa juga ia penasaran dengan sesuatu yang ada di dinding atas atau di atap sehingga kucing perlu memanjat agar sesuatu itu jadi lebih jelas ia lihat.
3. Mencoba kabur keluar rumah
Kucing termasuk hewan cepat sekali tumbuh dewasa dan cepat pula untuk merasakan birahi di usianya yang masih sangat muda. Tak heran sobat Dokterpet akan mendapati kucing usia 6 bulan saja sudah mulai mengajak kawin.
Kucing jantan akan berusaha mendekati kucing betina untuk mengajak kawin. Ia pun akan mengeluarkan suara mengeong yang cukup keras sebagai tanda ada dirinya si kucing jantan yang tengah mencari pasangan.
Jika kucingmu tidak dapat menemukan pasangan di dalam rumah karena kamu hanya memelihara 1 kucing saja atau kamu sengaja tidak membolehkannya keluar rumah untuk mencari kucing betina disekitar rumah, kucing manjat gorden untuk bisa kabur keluar rumah. Apalagi jika di atas gorden ada celah ventilasi udara yang bisa ia gunakan untuk kabur keluar.
4. Tempat pelarian di dalam rumah
Kalau kamu memelihara kucing lebih dari 1 di dalam rumah, pastilah ada salah 1 dari mereka yang lebih menonjol dan menjadi penguasa atas kucing-kucing lain. Sehingga ketika terjadinya pertengkaran atau ketika hanya bermain saja, kucing manjat gorden sebagai tempat pelariannya.
Dengan naik ke atas sana ia pun merasa aman dari kejaran kucing lain untuk sementara waktu sampai mungkin kucing si pengejar ikutan manjat gorden.
Namun lagi-lagi kebanyakan kucing ketika ia tak bisa turun dengan sendirinya dari atas sana, ia akan mengeong memanggil kita untuk meminta kita menurunkannya. Akan tetapi ada pula kucing yang bisa turun sendiri setelah ia naik dari tempat yang tinggi.
Kucing turun menggunakan cara yang sama seperti saat ia naik ke atas sana. Cuma bedanya jika kucing manjat gorden atau tempat tinggi lainnya dengan cukup cepat, ketika kucing turun hal itu dilakukan secara perlahan dan hati-hati agar ia tak sampai terluka.
Ketahui pula tentang:
- Tingkah Laku yang Menggelitik: Kenapa Kucing Suka Mencuri dan Bagaimana Menghentikannya
- Kucing Menjulurkan Lidahnya: Apa yang Tercermin dari Perilaku Ini?
- Kucing Birahi: Seluk Beluk dan Solusi Terbaik Untuk Penanganannya
5. Ia sedang mencoba menghindar dari keramaian
Keramaian yang ada di rumah membuat kucing merasa tak nyaman karena suara berisik sungguh tak mereka sukai. Apalagi jika ditambah dengan kucing didekati oleh kerumunan banyak orang. Kucing sungguh tak menyukai hal ini.
Hal yang bisa kucing lakukan selain melarikan diri dan bersembunyi di tempat sepi seperti di bawah kolong kasur, kolong sofa, atau bersembunyi di dalam lemari yang terbuka, kucing manjat gorden agar dirinya tak bisa dijangkau oleh manusia.
Sumber Tulisan
Catbreedlist (2023). Why Do Cats Love To Climb Curtains?
Little Miss Cat (2023). Why do cats / kittens climb curtains? With 12 ways to stop them!
Sebagai sumber informasi online, Dokter Pet tidak dapat dan tidak memberikan nasihat atau konseling medis khusus. Pemeriksaan fisik menyeluruh, riwayat pasien, dan hubungan antara dokter hewan-pasien-klien diperlukan untuk memberikan nasihat medis khusus.
Kalau kamu khawatir hewan peliharaanmu mengalami keadaan darurat atau jika kamu memiliki pertanyaan medis khusus terkait dengan kondisi medis hewan peliharaanmu saat ini, silakan hubungi atau kunjungi dokter hewan terdekat.
0 Komentar