Inilah 4 Tips Memilih Cat Litter Box Terbaik Untuk Kucingmu!

[dipi_image_mask image=”@ET-DC@eyJkeW5hbWljIjp0cnVlLCJjb250ZW50IjoicG9zdF9mZWF0dXJlZF9pbWFnZSIsInNldHRpbmdzIjp7fX0=@” shape=”Shape37″ shape_scale_x=”1.09″ shape_scale_y=”0.92″ image_horz=”-3″ image_vert=”166″ layer_1_enable=”on” layer_1_background_color=”#f2e9e6″ layer_2_enable=”on” docration_element_1=”DottedShape” layer_2_background_color=”gcid-95a05b24-2c6b-4231-bd6b-8fb74c086724″ layer_2_horz=”55%” layer_2_vert=”-14%” layer_2_scale=”0.61″ layer_3_enable=”on” docration_element_2=”AbstractCircle” layer_3_background_color=”#F5ECE8″ layer_3_horz=”-29%” layer_3_vert=”38%” layer_3_scale=”0.6″ _builder_version=”4.18.0″ _dynamic_attributes=”image” _module_preset=”default” custom_margin=”-100px||||false|false” custom_margin_tablet=”-100px||||false|false” custom_margin_phone=”-50px||||false|false” custom_margin_last_edited=”on|phone” global_colors_info=”{%22gcid-95a05b24-2c6b-4231-bd6b-8fb74c086724%22:%91%22layer_2_background_color%22%93}”][/dipi_image_mask]
Jangan bingung, inilah 4 cara untuk menentukan, memilih dan membeli cat litter box yang paling tepat untuk kucingmu.

Artikel ditulis oleh:

Avatar photo
Hario Dhanar
Published on 4 Januari 2023
Last Updated on 20 Januari 2023

Memilih litter box untuk kucing sudah menjadi tugas dan kewajiban bagi setiap pemilik kucing agar hewan berbulu satu ini bisa mempunyai tempat untuk buang air. Memilih litter box kucing ternyata gampang-gampang susah juga lho! Kalo ternyata memilih cat litter kita kurang tepat, maka kucing bisa jadi enggan untuk masuk ke dalam sana ketika harus buang air. Yang terjadi ia akan buang kotoran di tempat yang ia rasa nyaman.

Kalau begitu ada tidak tips untuk memilih litter box kucing agar pilihannya tepat?

Tentu saja ada. Untuk itu sobat dokterpet simak ulasan mengenai memilih cat litter berikut ini ya!

Kenali terlebih dulu kebiasaan buang air kucing

Rata-rata kucing akan buang air itu sebanyak 3-5x sehari.

Ketika kucing buang air maka ia akan melakukan kebiasaan yaitu mengubur bekas kotorannya tersebut, tapi ada juga kucing yang justru membiarkan kotorannya itu terbuka. Langsung meninggalkan tempat ia buang kotoran tanpa menguburnya terlebih dahulu.

Kebanyakan kucing lebih suka untuk buang kotoran di tempat yang sunyi atau di pojokan ruangan rumah.

Kenali pula apa itu litter box

litter box sebuah wadah dimana di dalamnya diisi dengan sesuatu seperti pasir, tanah, atau material lain. Kebanyakan cat litter ini diisi oleh dengan pasir baik yang bisa menggumpal ketika terkena air atau benda lainnya ataupun yang tidak menggumpal.

Wadah pasir inilah yang digunakan kucing manakala ia harus buang kotoran. Apabila tidak ada litter box ini, kucing bisa membuang air di luar rumah seperti di halaman atau tempat pasir lain, maupun buang air di dalam rumah.

Ketika buang air di dalam rumah, kebanyakan kucing akan membiarkan kotorannya begitu saja, beda dengan ketika ia buang air di wadah pasir atau di tanah maka ia cenderung untuk menguburnya.

Konon katanya kalau kucing tidak mengubur kotorannya, maka kotorannya bisa ditemukan oleh anjing dan anjing bisa menemukan keberadaannya untuk mengajaknya berkelahi. Sebab dari dulu ada cerita kalau anjing dan kucing itu adalah musuh bebuyutan.

Apakah perlu tetap menyiapkan litter box kucing meskipun kucing seringkali buang air di luar rumah?

Kucing memang sebaiknya sesekali kita biarkan keluar rumah untuk bermain tapi tetap dalam pengawasan kita agar kucing tidak merasa bosan di dalam rumah terus. Saat itu, kucing bisa buang air di tanah atau pasir yang ada di luar. Ketika tidak masanya keluar rumah, disitulah kucing membutuhkan tempat untuknya buang air.

Jadi terjawab ya kalau kita tetap perlu menyiapkan litter box kucing di dalam rumah.

Kalau tidak disediakan wadah pasir kucing, maka kamu akan pusing sendiri karena rumah menjadi bau akibat kotoran kucingmu.

Apa yang menjadi pertimbangan saat memilih litter box kucing?

4 tips memilih cat litter box terbaik

Ada 4 hal yang menjadi pertimbangan dalam memilih litter box kucing yaitu:

  1. ukuran badan kucingmu,
  2. berapa umur kucingmu,
  3. gimana tingkah laku kucing saat berada di dalam litter box kucing,
  4. serta seberapa banyak uang yang bisa kamu keluarkan untuk membeli litter box kucing.

1. Ukuran badan kucing

Ukuran badan kucing menjadi pertimbangan saat memilih cat litter dikarenakan agar kucing merasa nyaman saat buang air disana.

Apabila wadah pasir kekecilan bagi kucing yang memiliki tubuh yang besar seperti kucing Maine Coon ataupun British Short Hair, maka ketika mereka buang air mengalami kesulitan bergerak di dalamnya. Bisa-bisa kotorannya justru tidak jatuh di dalam wadah pasirnya.

Menurut Dr. Sandra Mitchell, DVM, DBAVP, seorang dokter hewan yang berpraktik di Maine mengatakan bahwa idealnya dalam memilih wadah pasir kucing itu yang ukurannya 1,5x lebih besar dari ukuran badan kucingmu mulai dari kepala hingga ke ekornya.

2. Usia kucing

Usia kucing yang kamu miliki juga menjadi pertimbangan dalam memilih cat litter. Apabila kamu memiliki anak kucing maka baiknya wadah kucing yang dipilih yang tidak terlalu tinggi agar si kucing bisa dengan mudah masuk dan keluar, begitu pula apabila kamu memiliki kucing tua. Sebab kucing tua massa ototnya sudah tidak terlalu padat dan ia akan mengalami kesulitan jika wadah pasir kucingnya terlalu tinggi.

3. Perilaku kucing saat di dalam litter box

Tingkah laku disini adalah saat ketika kucing mengubur kotorannya. Ada kucing yang mengubur kotorannya dengan gerakan yang pelan, tapi ada pula kucing yang mengubur kotorannya dengan gerakan yang cukup kasar sehingga pasir di dalamnya berhamburan keluar dari wadah pasirnya.

https://www.youtube.com/shorts/T2ah2FwNu_A

4. Biaya litter box

Uang juga menjadi faktor saat memilih wadah pasir kucing. Harga wadah pasir kucing beragam mulai dari yang murah hingga yang mahal sekalipun. Tidak semua yang murah itu jelek dan yang mahal itu selalu bagus. Hanya saja kebanyakan memang barang mahal terbuat dari bahan yang lebih baik dibandingkan yang murah.

Pilihlah wadah pasir yang cocok untuk kucingmu. Itu yang pertama.

Kedua, jika kamu sudah mendapatkan wadah pasir yang cocok untuk kucingmu namun ternyata melebihi budget yang kamu miliki, sebaiknya pilihlah wadah pasir yang murah namun mendekati kriteria yang cocok untuk kucingmu. Tidak perlu memaksakan untuk membeli sesuatu di luar kemampuan.

Tips memilih wadah pasir kucing yang tepat

ada 4 tips agar saat memilih wadah pasir kucing yaitu:

  • tentukan jenis litter box yang ingin kamu beli,
  • jangan lupa, ukur juga seberapa besar ukuran wadah yang kamu perlukan,
  • seberapa tinggi wadah pasir yang dipilih,
  • serta perlu berapa banyak wadah pasir untuk dirumah.

Tips 1: Tentukan jenis wadah pasir kucing yang ingin kamu beli

Litter box kucing itu banyak jenisnya. Kebanyakan terbuat dari plastik dan bentuknya kebanyakan kotak. Tiap kucing mempunyai kecocokan tersendiri terhadap cat litter yang kita berikan dan untuk tahu mana yang cocok untuk kucing kita tentunya kita perlu beli beberapa litter box kucing dengan berbagai ukuran maupun bentuknya.

Ada 5 jenis cat litter yang bisa kamu pilih mulai dari

  • litter pan,
  • kotak pasir terbuka atau tertutup,
  • cat litter otomatis,
  • litter box bergaya furnitur,
  • serta litter box sekali pakai.

a. Litter Pan

Bentuknya menyerupai bak biasa cuma ukurannya tidak terlalu besar, mirip dengan bak mandi untuk bayi. Wadah pasir ini terbuat dari plastik yang kuat dan tahan lama. Harganya relatif murah sehingga bisa diganti sewaktu-waktu apabila dirasa litter boxnya sudah tidak layak lagi untuk kucingmu.

Wadah pasir ini mempunyai beragam ukuran dan bentuk sehingga cocok untuk kucing segala usia.

b. Cat litter tertutup

container poop tertutup - Inilah 4 Tips Memilih Cat Litter Box Terbaik Untuk Kucingmu!

Litter box ini baik bagi orang yang tidak suka dengan hal-hal yang kotor sehingga mereka tidak bisa melihat kotoran kucing yang ada di dalam apabila kucingmu bukan tipe yang suka mengubur kotorannya atau bisa jadi menguburnya tidak terlalu dalam sehingga masih nampak dan kamu belum sempat untuk membersihkannya.

Jenis wadah pasir ini bisa digunakan untuk kucing segala usia.

c. Wadah pasir otomatis

Wadah pasir ini dapat membersihkan kotoran kucing secara otomatis apabila kucing sudah selesai buang air di dalamnya. Tidak perlu lagi bantuan manusia untuk membersihkan kotoran kucing. Cocok bagi dirimu yang sibuk dengan pekerjaan yang tidak bisa membersihkan kotoran kucing setiap saat.

Cocok digunakan untuk kucing dewasa yang sehat yang tidak masalah dengan suara mesin dari wadah kucing. Tidak disarankan bagi anak kucing maupun kucing tua yang memiliki masalah dengan pergerakannya.

Apakah itu berarti kita semua pilih wadah pasir otomatis saja?

Tidak juga, kita mungkin juga butuh wadah pasir yang biasa yang mana kita tetap bersihkan secara manual.

Kenapa kok tetap perlu wadah pasir biasa? karena ada gejala penyakit yang bisa dideteksi dengan melihat kotoran kucing misalnya kucing yang di kotorannya terdapat cacing pita. Kalau dengan wadah pasir otomatis, kita tidak bisa memantau bagaimana kondisi kotorannya

d. Wadah pasir bergaya furnitur

Wadah pasir kucing satu ini benar-benar menyerupai furnitur yang ada di rumah mulai dari lemari, rak, maupun tempat penyimpanan lainnya dengan diberikan bolongan di salah satu sisi agar kucing bisa masuk dan keluar.

Cocok digunakan untuk kucing segala usia.

e. Wadah pasir sekali pakai

Wadah pasir sekali pakai ini digunakan apabila sedang dalam perjalanan. Kesannya yang ringkas dan memudahkanmu untuk membuang kotoran kucingmu. Selain itu ukuran wadah pasir tidak terlalu besar dan berat dibandingkan wadah kucing lainnya yang besar dan berat serta memakan tempat juga.

Cocok juga bagi orang yang tidak terlalu suka dengan orang yang tidak suka menyekop kotoran kucing karena alasan tertentu. Sehingga bila kucing sudah selesai buang kotoran bisa langsung dibuang.

Wadah pasir sekali pakai ini membutuhkan banyak biaya karena jumlahnya terbatas dan bila habis maka kamu harus membelinya kembali. Tidak seperti wadah pasir kucing lainnya yang bisa dipakai berulang-ulang sampai wadah pasirnya sudah tak layak pakai atau rusak sehingga perlu diganti.

Tips 2: Ukur kebutuhan wadah pasir kucing yang pas untuk kucingmu

Memilih wadah pasir kucing juga bisa membuat pemilik hewan kerepotan. Baiknya memilih wadah pasir kucing yang ukurannya 1,5x lebih besar dari badan kucing. Dengan begitu si kucing akan bisa mempunyai banyak ruang ketika buang air serta mengubur kotorannya tanpa perlu keluar dari dalam wadah terlebih dahulu maupun terkena kotorannya saat tengah mengubur.

Tips 3: Seberapa tinggi wadah pasir yang kamu butuhkan

Ketinggian wadah pasir juga menjadi pertimbangan saat memilih wadah pasir kucing sebab ada kucing yang setelah buang kotoran ia menggali pasir dengan cukup kuat sehingga pasirnya keluar dari wadah dan mengotori sekitarnya.

Bagi kucing yang tidak terlalu kuat saat menggali pasir sebaiknya dipilihkan cat litter yang tingginya 12-17 cm. Namun bila kucingmu tipe yang suka menghamburkan pasir kemana-mana saat menggali pasir untuk mengubur kotorannya, maka wadah pasirnya harus lebih tinggi dari itu. Perhatikan saat ia menggali pasir untuk mengetahui seberapa tinggi lemparan pasirnya tersebut barulah setelah itu beli cat litter yang setinggi itu.

Yang perlu kamu perhatikan juga jangan sampai ketinggian litter box kucing membuat kucing kesulitan untuk masuk dan keluar dari sana.

Tidak mudah khan ya!? Ini sama seperti manusia memilih baju mana yang pas untuknya.

Tips 4: Hitung kira-kira berapa banyak litter box kucing yang harus kamu sediakan

Untuk tahu seberapa banyak litter box kucing yang perlu disediakan, terapkan saja formula N+1. Apa itu? N adalah jumlah kucing yang kita miliki. Jadi jika kita punya 1 kucing maka 1+1=2, maka sediakan 2 wadah pasir kucing.

Kenapa perlu sampai 2 ya? Supaya kucing bisa memilih tempatnya sendiri untuk buang kotoran. Selain itu jika litter boxnya 1 belum kita bersihkan maka kucing bisa pergi ke litter box yang belum dipakai.

Berapa banyak pasir yang pas untuk dimasukkan ke dalam wadah pasir kucing?

Jumlahnya tidak terlalu sedikit ataupun terlalu banyak. Butuh pertimbanganmu sendiri tergantung seberapa besar wadah pasir yang kamu miliki.

Apabila terlalu sedikit maka kucing tidak bisa mengubur kotorannya dengan benar sehingga saat buang kotoran berikutnya ia tidak lagi ke litter boxnya, bisa jadi di lantai atau tempat lain di rumah yang dirasa nyaman untuknya buang kotoran. Apabila terlalu banyak maka pasir bisa keluar kemana-mana dari litter box saat kucing menggali pasir untuk mengubur kotorannya.

Baiknya litter box diletakkan di satu tempat atau terpisah?

Baiknya saat meletakkan litter box itu di beberapa tempat, tidak di satu tempat saja.

Meletakkan litter box di berbagai tempat juga sebagai cara untuk mengetahui dimana kucing merasa nyaman ketika harus buang air.

Misalnya kita menaruh litter box di dekat pintu dapur namun ternyata kita melihat ada kotoran di pojokan dapur, itu berarti kucing merasa nyaman untuk buang air disana. Bersihkan bekas kotoran disana lalu letakkan litter box kucing di atas tempat yang kamu bersihkan tadi.

Oh iya, jangan letakkan litter box kucing dekat dengan wadah makanan, minuman, maupun tempat tongkrongan atau bermain kucing.

Seberapa sering cat litter harus dibersihkan sih?

Sebaiknya cat litter dibersihkan setiap hari untuk menghindari kucing buang kotoran diluar litter box karena baunya.

Kalau punya cat litter otomatis tidak jadi masalah karena cat litternya langsung membersihkan, berbeda jika kamu punya cat litter yang biasa yang mana harus kamu sendiri bersihkan.

Kebersihan litter box juga bisa menjadi indikator seberapa sehat kucingmu. Jika tidak terlalu sering dibersihkan akan menjadi sarang penyakit yang bisa menjangkiti kucingmu.

Baiknya pasir yang ada di dalam litter box diganti seminggu sekali agar tidak terlalu kotor dan pasir yang telah digunakan menjadi sarang penyakit.

Kalau ganti pasir, sekalian dibersihkan litter box nya. Setelah litter boxnya dibersihkan baru pasir yang baru dimasukkan ke dalamnya.

Saatnya melatih kucing menggunakan litter box

Ada yang mengatakan kucing tidak perlu dilatih untuk menggunakan kotak pasir karena kucing bisa menggunakan litter box ketika ingin buang air.

Namun sebaiknya kucing diajarkan untuk belajar menggunakan litter box terutama jika kamu punya anak kucing.

Ajari bagaimana masuk dan keluar dari litter box serta mengubur kotorannya setelah buang air. Kalau misalnya ia mencium-cium lantai lalu kaki depannya seolah-olan menggali lubang di lantai, segeralah angkat dia dan taruh di kotak pasir. Itu tanda kalau kucing mau buang air dan yang ia lakukan itu bentuk bahwa ia belum terbiasa menggunakan litter box yang ada sehingga memilih tempat yang baginya nyaman untuk buang air.

Sumber Tulisan
Dokter Pet hanya menggunakan sumber tulisan berkualitas, termasuk jurnal ilmiah, untuk mendukung fakta pada tulisan kami dan menjaga artikel Dokter Pet akurat, handal dan dapat dipercaya.

Battersea (2022). CAT LITTER TRAYS.

Be Chewy (2022). Your Guide to the Best Cat Litter Box for Your Feline Friend.

First Vet (2022). The Cat-Lover’s Guide to Litter Box Bliss.

Preventive Vet (2022). Litter Box 101: How to Choose the Best Litter Boxes for Your Cat and Why You Need To.

[dipi_reading_progress_bar bar_animation=”striped” bar_bg_color=”RGBA(255,255,255,0)” bar_color=”gcid-95a05b24-2c6b-4231-bd6b-8fb74c086724″ bar_striped_color=”#F5ECE8″ _builder_version=”4.18.0″ _module_preset=”default” global_colors_info=”{%22gcid-95a05b24-2c6b-4231-bd6b-8fb74c086724%22:%91%22bar_color%22%93}”][/dipi_reading_progress_bar]
[dipi_text_highlighter text_highlighter_text=”Peraturan” text_highlighter_suffix=”Komentar!” highlight_shape=”circle_2″ stroke_color=”#f2beae” _builder_version=”4.18.0″ _module_preset=”default” all_text_text_color=”gcid-95a05b24-2c6b-4231-bd6b-8fb74c086724″ highlighted_text_font=”|800|||||||” highlighted_text_text_color=”gcid-95a05b24-2c6b-4231-bd6b-8fb74c086724″ sufix_text_text_color=”gcid-6956b91d-f244-466d-9669-f54caa4da332″ global_colors_info=”{%22gcid-95a05b24-2c6b-4231-bd6b-8fb74c086724%22:%91%22all_text_text_color%22,%22highlighted_text_text_color%22%93,%22gcid-6956b91d-f244-466d-9669-f54caa4da332%22:%91%22sufix_text_text_color%22%93}”][/dipi_text_highlighter]
Harap jangan menanyakan keadaan darurat atau pertanyaan medis khusus lainnya tentang hewan peliharaan di kolom komentar!

Sebagai sumber informasi online, Dokter Pet tidak dapat dan tidak memberikan nasihat atau konseling medis khusus. Pemeriksaan fisik menyeluruh, riwayat pasien, dan hubungan antara dokter hewan-pasien-klien diperlukan untuk memberikan nasihat medis khusus.

Kalau kamu khawatir hewan peliharaanmu mengalami keadaan darurat atau jika kamu memiliki pertanyaan medis khusus terkait dengan kondisi medis hewan peliharaanmu saat ini, silakan hubungi atau kunjungi dokter hewan terdekat.

0 Komentar

Kirim Komentar